√Menata Hidup Lebih Baik Bersama ASUS Vivobook 13 SLate OLED (T3300)

Menata Hidup Lebih Baik Bersama ASUS Vivobook 13 SLate OLED (T3300)

Aku punya cerita tentang gawai keluaran terbaru yang dinamai sebagai laptop detachable OLED pertama di Indonesia. New release product, perangkat canggih yang bisa berfungsi sebagai laptop dan tablet. Btw, kamu suka yang mana ?

Laptop Vivobook 13 Slate OLED (T3300) sudah menggunakan sistem operasi terbaru yaitu Windows 11. Fitur yang hadir untuk melengkapi aktivitas harianmu agar lebih rapi dan teratur. Sabar ya, sebentar lagi bakal aku ceritakan secara detilnya

ASUS Vivobook 13 SLate OLED

Hai, kamu ! Semoga selalu dalam keadaan sehat, selalu bahagia dan banyak bersyukur ya. Bulan Juni tinggal beberapa hari lagi, saatnya menyiapkan hari esok yang lebih baik.

Sama halnya dengan diriku. Mumpung ini masih di minggu pertama libur sekolah mau aku buat hari-hari liburku jadi lebih bermakna. Pasalnya, tahun ajaran baru menanti, segudang perangkat pembelajaran melambai-lambai minta dikerjakan.

Tak ingin rasanya management waktu jadi amburadul. Mengingat tahun ajaran baru jam mengajar jadi padat, saya harus punya jurus baru agar peranku baik di rumah dan di sekolah tidak campur aduk.

Berkaitan akan hal itu, ada beberapa hal yang bakal aku optimalkan sekalian berbenah mumpung lembaran di tahun 2022 belum usai. Enam bulan telah berjalan, itu artinya masih ada sisa bulan lainnya yang bisa kita evaluasi dan terus berbenah agar hidup semakin lebih terarah. Setuju ?

Agar hidupku lebih tertata, terstruktur dan bisa bekerja dengan nyaman, ada tiga point penting dalam hidup yang bakal aku optimalkan lagi terkait pengembangan diri.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED

Pertama, aku ingin jadi pribadi yang easy going. Mampu mengolah segala perasaan dengan baik, mudah beradaptasi dengan lingkungan sehingga tidak mudah stress dalam menjalani peran. Aktivitas sehari-hari saya adalah mengajar di salah satu sekolah menengah pertama yang ada di kota Kediri. Karena saya ini pemikir, jadi butuh relaks juga dalam menghadapi permasalahan siswa. Maunya sih, jadi orang, tidak serius banget ketika menghadapi suatu hal. Lebih santai menghadapi masalah dan mampu membantu siswa menyelesaikan masalahnya secara mandiri. Pasalnya, menjadi guru BK (Bimbingan Konseling) harus selalu happy. Tak boleh stress dimakan keadaan.

Kedua, aku ingin selalu produktif. Selalu bersemangat untuk terus berkarya mengumpulkan prestasi-prestasi kecil yang dapat menunjang karir dan masa depan. Jadi, bisa memanfaatkan waktu dengan baik untuk berkarya melalui hobi yang saya suka.

Ketiga, aku ingin jadi pribadi yang dinamis. Penuh semangat, giat bekerja, terus bergerak dan tidak mudah bosan mengupgrade skill untuk terus bertumbuh menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED

Ibarat sebuah planet, mereka berjalan sesuai pada porosnya. Tidak melanggar garis kawan lainnya. Oleh karena itu, managemen waktu yang baik masih terus aku usahakan agar aktivitas harianku berjalan aman.

Your greates enemy is your self.

Bahwa musuh terbesar dalam hidup adalah dirimu sendiri. Saat diri mampu melawan hal negatif seperti mager dan bad mood,  hidup jadi lebih terarah.

Tak afdol jika dari sisi pengembangan diri aku tata sedemikian rupa, sedangkan perihal gawai aku biarkan saja, plakkkk. Apalagi gawai ini berperan penting dalam menunjang aktivitas bekerjaku. Sayang, jika teman yang membersamai kinerjaku tak memiliki kapasitas yang mumpuni untuk menjawab segala kebutuhanku. 

Kata senior bloger bernama Mas Pandu (Pemilik blog techhijau.com), laptop adalah perangkat penting yang menunjang pekerjaan dan proses pendidikan. Kalau yang berkata beliau, saya selalu sepakat. Terlebih masalah performa laptop yang cocok untuk bekerja. Senada dengan pendapat di beberapa artikelnya, salah satu produk terbaru, ASUS Vivobook 13 SLate OLED layak untuk dipunya.

Mengapa demikian ? 

Sabar, sebentar lagi akan aku ceritakan panjang dan lebar tentang si dia. Jujur, akupun tidak menolak jika tahun ini teman terbaik yang aku maksud benar-benar hadir menemani kinerjaku. Adalah ASUS Vivobook 13 SLate OLED (T3300), laptop detachable yang kerjanya sangat fleksible

Ada beberapa hal yang ingin aku bagi disini, terkait new me resolution . Mengulik dari sisi pekerjaan utamaku menjadi seorang pendidik, ada beberapa hal yang harus kubenahi agar hidupku jadi lebih tertata. Menyongsong masa depan jadi lebih bersemangat ditemani ASUS Vivobook 13 SLate OLED.

1. Pergi Liburan Tanpa Worry

Diawal, aku sudah menyampaikan bahwa menjadi guru BK harus selalu happy. Atas dasar itu, tahun ini aku ingin memiliki laptop yang bisa menemaniku di segala aktivitas. Baik dirumah, sekolah maupun saat diluar ketika mendapatkan tugas dinas mewakili sekolah. Lebih- lebih saat pergi berlibur bersama keluarga untuk melepas segala penat yang ada. Tak ingin tiba-tiba di call koordinator menanyakan perangkat pembelajaran, aku tak bisa mengirimkannya segera. Kan nggak lucu.

Terhitung, sudah lebih dari tiga kali dalam setahun aku dilibatkan dalam kegiatan yang mewajibkan bawa laptop. Karena tidak punya, ya akhirnya aku gabung teman dalam satu forum. Paling malas bawa laptop dengan bobot berat.

Kurang memuaskan memang, saat teman-teman bisa praktek sepuasnya menggunakan laptop mereka, yang ada aku hanya praktek lewat smartphoneku.

ASUS Vivobook 13 SLate  ini berbobot 0.78 kg dengan ketebalan 7,9mm. Sangat ringan, jika aku masukkan dalam tas saat pergi keluar tak akan memakan banyak ruang.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED

Perjalanan jauh dengan membawa barang bawaan yang tidak sedikit, tak mau direpotkan juga dengan gawai yang menambah beban berat isi tas. ASUS Vivobook 13 SLate OLED menawarkan perangkat yang bisa berfungsi sebagai laptop pun bisa difungsikan sebagai tablet.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED, laptop detachable yang layarnya bisa dilepas atau dibolak-balik. Sangat fleksible, mengingat laptop 2-in-1 ini bisa digunakan pada mode laptop maupun mode tablet. Pada mode layar sekalipun, bisa diputar hingga 170° (cover stand)

Dilengkapi panel layar sentuh (touchscreen), aku bisa dengan mudah menggunakan jari untuk melakukan perintah. Kerennya lagi, dilengkapi pen stylus semacam pulpen tanpa tinta yang memberikan sensasi natural layaknya pena di atas kertas. Benar-benar responsif.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED

Membawa laptop ASUS Vivobook 13 SLate OLED kemanapun berasa lebih keren. Designya yang dibuat ramping dibalut alumunium premium membuat penampilan tampak elegan. 

2. Lebih Optimal Menjalankan Program Pembelajaran

Makanan pokok yang wajib disentuh semua guru, program pembelajaran menjadi bagian terpenting yang harus ada, terprogram dan dilaksanakan. Akan jadi lebih sempurna jika dalam bekerja didukung oleh laptop berlayar lapang. Kerjanya gesit serta memiliki penyimpanan data yang super lega. 

Laptop touchscreen ASUS Vivobook 13 SLate OLED memiliki layar 13 inchi (16:9) berteknologi ASUS OLED. Telah mengantongi sertifikasi PANTONE®, berkat teknologi itu pula ASUS OLED mampu menghasilkan warna yang jauh lebih akurat dan tajam. 

Asiknya lagi, ia dibekali WiFi 6 (802.11ax) yang membuat  konektivitas semakin lancar dan stabil. Saat butuh referensi membuat program mengajar lengkap sangat membantu kinerjaku mendapatkan update informasi bersumber dari internet. Apalagi ruang kerjaku yang cukup jauh dari keberadaan sumber utama WiFi sekolah, berkat ASUS WiFi master browsingpun tetap lancar.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED
Untungnya ASUS Vivobook 13 SLate OLED dibekali port lengkap yang terdapat di sisi samping. Terdapat port audio jack dan USB-C 3.2 Gen 2, itu artinya, port tersebut sangat support dalam penggunaan batterai yang tetap awet meski digunakan dalam 9.5 jam. Bahkan dalam waktu 39 menit saja mampu mengisi daya sebesar 50Wh, terbilang cepat proses pengisiannya. Ditambah lagi port USB-C charge, dimana laptop bisa di charge menggunakan power bank.

Soal transfer data bekerja sangat maksimal. Adanya port MicroSD Card reader, gawai ini bisa diandalkan perihal penyimpanan memori berskala besar pun perihal mentransfer data. Anti lelet, pokoknya. Sisi kelebihan lain, untuk mengakses data dari laptop dan smartphone bisa dilakukan dengan lancar. Adanya bantuan My Asus, fitur premium yang turut mempengaruhi transfer file data terasa lebih cepat.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED memberikan solusi, hadir dengan layar 13 inchi (16:9). Mataku dimanjakan dengan kecanggihan teknologi yang membuatku nyaman bekerja dengan intensitas yang lebih lama di depan laptop. Atas dasar itu, sejak dipastikan bahwa tahun ajaran baru 2022/2023 ini menggunakan kurikulum merdeka belajar dan kurikulum 13 yang disempurnakan, laptop menjadi tumpuan penting yang menunjang aktivitasku bekerja.

3. Menyiapkan Video Pembelajaran yang Menarik

Guru dituntut untuk mengajar secara kreatif agar anak tidak mudah bosan di kelas. Menyajikan berbagai video motivasi, film pendek atau sekedar menampilkan slide dengan design menarik dan berwarna selalu dinanti-nantikan oleh siswa. Aku akan merasa terpesona akan setiap warna yang ditampilkan.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED mengusung panel layar OLED beresolusi full HD. Memiliki kualitas reproduksi warna terbaik sampai 100% pada color range DCI-P3. Pun telah tervalidasi sertifikat PANTONE® , atas dasar itu laptop ini begitu detail dan akurat menampilkan milyaran warna.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED

Sebagai laptop detachable, Vivobook 13 SLate OLED dirancang sebagai laptop yang dipercaya membantu kebutuhan para penggunanya mencapai kenyaman maksimal terutama untuk kesehatan mata. Telah mengantongi sertifikasi dari TÃœV Rheinland untuk flicker free dan low blue. Itu artinya, layar ASUS OLED Vivobook 13 Slate mampu menangkap dan meminimalisir cahaya biru yang bisa merusak mata. Oleh karena kecanggihan teknologi tersebut kesehatan mata tetap terjaga dalam jangka panjang.

Editing video maupun seleksi video pembelajaran menjadi terbantu. Terlebih audio yang dipunya Vivobook 13 SLate OLED sangat jernih sekelas speaker stereo berkualitas tinggi. 

4. Memperkuat Personal Branding Sebagai Teacher Bloger

Bukan hanya soal kewajiban utama yang aku prioritaskan. Diri juga butuh hiburan agar otak tak selalu mendidih dihadapkan dengan rutinitas yang itu-itu saja. Seperti yang sudah saya sampaikan di atas, menjadi guru BK harus bisa menjaga kewarasan. Melalui blogging, aku mampu menguasai diriku untuk lebih baik lagi dalam mengelola mood diri.

Sisi lain dari hal itu, melalui blogging aktivitas menulisku semakin terasah sebab kedepannya nanti skill menulis ini yang bakal aku kembangkan untuk mendapatkan jenjang karir yang lebih baik. Syukur-syukur bisa keterima jadi ASN, produktif menulis untuk kenaikan angka jabatan. Insha Allah.

Berada di tahap ini aku sudah bersyukur kok, terus menulis di blog untuk menebar manfaat lewat tulisan. Soal rejeki, Allah sebaik-baik pengatur rejeki hambanya. Pasrah 💪

ASUS Vivobook 13 SLate OLED memberikan solusi. Vivobook terbaru telah ditenagai oleh Intel® quad-core CPU yang bisa dipastikan menampilkan performa gesit, reponsif, konektivitas terdepan dan daya tahan baterai awet tahan lama. Sudah jelas, produk ASUS keluaran terbaru selalu di design lebih baik dari generasi sebelumnya.

Windows 11 turut menyempurnakan kehadiran Vivobook 13 SLate OLED. Sebuah microsoft yang bisa dijalankan lewat android ini mempunyai kapasitas penyimpanan sebesar 256Gb dengan RAM mencapai 8GB. Memberikan kenyamanan buat aku, yang dipastikan tidak akan bingung lagi soal penyimpanan.

ASUS Vivobook 13 SLate OLED

Asyiknya lagi, berkat teknologi Windows 11, widget aneka informasi yang didukung oleh Microsoft Edge dan AI muncul dengan sendirinya menampilkan informasi berita terkini, kabar cuaca dan lainnya. Bukan itu saja, daftar pengingat tugas dan kalender juga tersedia untuk memudahkan kinerja atau pas lagi meeting jadi pengingat cepat.

Secara garis besar, ASUS  Vivobook 13 Slate OLED adalah perangkat yang mumpuni untuk mendukung kinerja yang gesit serta fleksible. Dalam keadaan bising sekalipun, ketika melakukan video atu call conference dengan adanya fitur AI Noise Cancelling bisa meredam suara bising yang berisik. Momen meeting jadi sempurna, tak ada gangguan suara berisik yang mengganggu sakralnya acara.

ASUS Vivobook 13 Slate OLED

Bagaimana?, cocok nggak jika aku rekomendasikan ASUS Vivobook 13 Slate OLED sebagai laptop impian untuk menunjang aktivitas bekerja. Membuat hidup lebih tertata bahkan jauh lebih baik dari sebelumnya. Menilik beberapa fitur didalamnya, sangat pas bukan jika suatu saat impian itu jadi nyata ?. Amiin.

Spesifikasi ASUS Vivobook 13 SLate OLED (T3300) 



Sumber Referensi 

asus.com 

https://www.asus.com/Laptops/For-Home/Vivobook/Vivobook-13-Slate-OLED-T3300

https://techijau.com/bedanya-laptop-clamshell-convertible-detachable/

https://www.mahada.co.id/souvenir-stylus-pen-apa-itu-stylus-pen-dan-macamnya/

https://www.acerid.com/7-fakta-notebook-2-in-1/

https://tekno.kompas.com/read/2021/10/05/19080057/ini-bedanya-windows-11-dari-windows-10?page=all


Related Posts

25 komentar

  1. Laptop memang barang yg sangat berharga buat penulis macam kita, pingin banget nih punya Assus dengan apa yg segini oke banget. sukses yaa mbaa..semoga menang...

    BalasHapus
  2. Wihh spek laptopnya baguss. Btw, kapan-kapan rekomendasi netbook yang harga terjangkau, dong, Kakk. Xixi.

    Oiya kan Kak Win bilang bahwa guru itu harus happy enggak boleh sedih, tapi menurutku malah guru juga manusia yang butuh sedih biar enggak terlalu nyimaa batin kalau bahagia terus xixi semangat kak!

    BalasHapus
  3. Wah...banyak sekali fiturnya yang emang cocok untuk kita yang saban hari menulis. Harganya berapaan, mbak win?

    BalasHapus
  4. Setelah baca ini rasanya ingin segera membeli laptop baru, semoga segera dapat rezeki supaya bisa ganti laptop baru, Amin.

    BalasHapus
  5. Kebetulan lagi cari laptop baru untuk si sulung yang baru masuk bangku kuliah. Menilik spesifikasinya, ASUS Vivobook 13 SLate OLED (T3300) ini sangat recommended sih. Semoga si sulung suka.

    BalasHapus
  6. Laptop atau tablet punya keunggulan masing2, kalo bisa punya keduanya kenapa ngga ya hehee

    Tapi sofar laptop lebih banyak digunakan ya. Karena lebih enak penggunaannya.

    Smoga menang ya mbk...

    BalasHapus
  7. Emang asus ga ada matinya ya ngeluarin produk produk canggih mulu. Beberapa kali Laptop aku asus juga. Sampai segitunya aku seneng ama asus. Tapi lihat ini kok aku pengen laptop baru jadinya huhuhu 😂

    BalasHapus
  8. Dennise Sihombing2/7/22 07:07

    Selamat pagi bu Guru...keren nih jadi guru BK. Ingat zaman SMA dulu dipanggil beberapa kali sama guru BK karena aku sering bolos. Ketika ditanya aku bolos nongkrong dimana? Gurunya kaget karena aku bolos diam dirumah. Jadi aku tuh males ikutin pelajaran guru tertentu yang nyebelin, hiks.
    Thanks ya kak review Asus Vivobook 13, semoga ada rejeki aku mengganti laptop yang lama dengan yang ini

    BalasHapus
  9. wow laptop impian banget nih ASUS Vivobook 13 SLate OLED
    bisa seharian nonton drama Korea dengan nyaman hehehe
    dan ukuran serta beratnya dong, .......pas banget masuk hand bag
    sehingga bisa jalan jalan dengan membawa ASUS Vivobook 13 SLate OLED

    BalasHapus
  10. Seorang penulis laptop bisa dibilang adalah senjata utama. Apalagi dengan spesifikasi yang keren macam Asus ini. Pandemi saja terus melakukan inovasi ya
    Beneran keren

    BalasHapus
  11. Seneng niiiiih...kalau gurunya kreatif begini. Jadinya proses pembelajaran bisa lebih kekinian dan menyenangkan bagi anak-anak. Apalagi kalo laptopnya tangguh dan mendukung kreativitas begini.

    BalasHapus
  12. Yups, ASUS Vivobook 13 Slate Oled ini emang bagus banget sih menurutku, cocok emang untuk mengerjakan tugas2 harian, blogging, dan hiburan/nonton film di youtube, dll.

    BalasHapus
  13. Kalau berbau OLED ini paling suka aku mb, akrena tentunya layar jadi lebih aman dari goresan. Jadi pengen coba keluaran terbaru ASUS ini

    BalasHapus
  14. Mba mupeng banget dengan spesifikasi laptopnya..
    Semoga impiannya terwujud ya nba,, laptopnya bisa jadi rezeki mb Windi... biar mendukung menjadi bu Guru yg semakin kreatif dan produktif.

    BalasHapus
  15. Jadi pengen juga nih punya laptop ASUS Vivobook 13 Slate OLED, mengingat saya tuh tipikal orang yang ke mana aja pasti bawa laptop. Lagi liburan, ke rumah keluarga, dan lainnya, ya laptop selalu dibawa dalam tas. Laptop yang sekarang saya pakai, berat ya tetap dibawa juga, makanya kadang pegel tuh pundak dan punggung. Huhuhu.

    BalasHapus
  16. aku pengen banget punya tablet, tapi pengen juga laptop baru
    kan mending asus vivobook ya, langsung jadi 1

    BalasHapus
  17. Wah banyak banget fiturnya ya. Recomended untuk pekerjaan online kayak kita gini ya mba.
    Laptop idaman beuudd ini mah

    BalasHapus
  18. Cantiknyaa..
    Langsung mupeng banget sama spek dan model dari ASUS Vivobook 13 SLate OLED. Karena pasti menunjang pekerjaan mobile zaman sekarang. Ringan dan tetap powerful.

    BalasHapus
  19. Daku tuh suka sama layarnya karena buat mantengin agak Lamaan gak membuat mata sakit ya. Sehingga mau bikin artikel atau RPP bisa dilibas tanpa perlu khawatir mata sakit

    BalasHapus
  20. Dengan spesifikasi yang bagus gini, bisalah ya masuk list karena aku sendiri lagi cari laptop buat memperingan kerjaanku di sekolah

    BalasHapus
  21. memang gadget itu penting banget untuk kehidupan modern seperti sekarang supaya lebih produktif. apalagi kalau pakai laptop yang sekaligus bisa jadi dua mode seperti Asus ini, pasti makin produktif nih banyak banget manfaatnya.

    BalasHapus
  22. ASUS mah jempolan menurut saya. Inovasinya selalu cepat dan mengikuti perkembangan jaman dan kebutuhan publik. Gak ada yang mampu menandingi gerak cepatnya ASUS dalam menciptakan produk-produk baru. Keren lah. BTW, good luck ya Mbak Windi. Semoga menang lombanya.

    BalasHapus
  23. Menggunakan Asus oled memang pas buat supporting kegiatan dan peningkatan kecepatan.

    BalasHapus
  24. Beragam program kegiatan akan menjadi lebih menyenangkan pastinya deh ketika gunakan laptop mumpuni gini. ASUS sih gak diragukan lagi ya kalau mengenai inovasinya karena saya pun sudah pakai produk ASUS juga.

    BalasHapus
  25. Inovasi Asus memang mengikuti perkembangan dan gaya hidup masyarakat yang kekinian. Apalagi produk ASUS Vivobook 13 Slate Oled yang super ringan, nyaman untuk saya yang sering mobile.

    BalasHapus

Posting Komentar